Bupati Sergai Lantik Pejabat Eselon III dan IV
*Sektor Pendidikan Diminta Tingkatkan Kualitas dan Kuantitas Peserta Didik Masuk
PTN dari Sergai
Sei Rampah, Beritaserge New's
Bupati Serdang Bedagai (Sergai) Ir. H.
Soekirman yang diwakili Sekdakab Sergai Drs. H.
Haris Fadillah M.Si, Jumat (6/9) bertempat di aula Sultan Serdang kompleks Kantor Bupati di Sei Rampah, kembali melantik 13 pejabat struktural eselon III dan 79 pejabat eselon IV struktural maupun fungsional di lingkungan Pemkab Sergai.
Haris Fadillah M.Si, Jumat (6/9) bertempat di aula Sultan Serdang kompleks Kantor Bupati di Sei Rampah, kembali melantik 13 pejabat struktural eselon III dan 79 pejabat eselon IV struktural maupun fungsional di lingkungan Pemkab Sergai.
Pelantikan turut dihadiri para Asisten dan Staf
Ahli Bupati, para kepala SKPD dan sejumlah Camat Kabupaten Sergai dan undangan.
Pejabat eselon III yang dilantik
diantaranya Suwanto Nasution diangkat menjadi Kabag Administrasi Pembangunan
Setdakab yang selama ini kosong, Basyaruddin SH menjadi Kabid Rehabilitasi dan
Rekonstruksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah Abdul Haris S.Sos menjadi
Inspektur Pembantu Wilayah IV Inspektorat, Muhammad Surya Desa SKM menjadi Kabag Tata
Usaha RSU Sultan Sulaiman.
Kemudian Maratua SH menjadi Kabid Usaha
Ekonomi Masyarakat dan Sri Rahmayani, S.Sos, M.Si menjadi Pj. Kabid
Pemerintahan Desa/Kelurahan pada Badan PMPD, Sinton Hutabalian SH menjadi Kabid
Informasi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Ardi Putra Tasrir SE menjadi Kabid
Pendaftaran Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil dan Tomu Lumbantungkup SP
menjadi Kabid Rehabilitasi Lahan dan Hutan Dinas Kehutanan dan Perkebunan.
Sedangkan pejabat eselon IV struktural
diantaranya Rini Aswani ST menjadi Pj. Kasubbag Sandi dan Telekomunikasi pada
Bagian Humas Setdakab, Deyna Pramulia Siregar S.Sos menjadi Kasubbag Umum dan
Kepegawaian pada Sekretariat Badan Kepegawaian Daerah, Subkhan Ikhsan Siregar
S.Si.T sebagai Pj. Kasie Teknis dan Pengujian Dinas Perhubungan, Adnan S.Sos
menjadi Pj. Kasubbag Bagian Keuangan dan Perlengkapan pada Badan Perencanaan
Pembangunan Daerah dan Meylina S. Depari SP sebagai Kasubbag Perencanaan
Program/Akuntabilitas pada Sekretariat Dinas Kehutanan dan Perkebunan.
Selanjutnya untuk pejabat eselon IV fungsional
yang dilantik diantaranya Drs. Hambali M.Pd menjadi Kepala SMP Negeri 1
Kecamatan Perbaungan, Sofyan S.Pd menjadi Kepala SMK Negeri 1 Kecamatan Teluk
Mengkudu dan Andika Permana S.Pd menjadi Kepala SMP Negeri 1 Kecamatan
Pegajahan, Drs. Yeddi Efendi Sipayung M.Pd menjadi Kepala SMK Negeri 1
Kecamatan Pantai Cermin serta Drs. Jonni Sihite menjadi Kepala SMP Negeri 2
Tanjung Beringin.
Dihadapan pejabat yang telah dilantik,
Bupati Sergai Ir. H. Soekirman dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Sekdakab
Drs. H. Haris Fadillah MSi mengatakan bahwa pelantikan yang dilaksanakan
merupakan suatu kebutuhan dan merupakan upaya untuk mempersolid serta
menyatukan gerak langkah dalam menata manajemen menghadapi tugas-tugas dan
tantangan yang semakin kompleks dimasa mendatang, jelas Soekirman.
Bupati Soekirman juga menegaskan agar
seluruh aparatur pemerintahan berintegritas tinggi yang handal dan bermoral.
Hal ini bertujuan mengurangi stigma dari masyarakat yang memandang bahwa
aparatur pemerintahan bekerja lamban, kurang berkualitas dan tidak profesional
serta melekat dengan praktek KKN.
Secara khusus Bupati Soekirman meminta
kepada seluruh pejabat di sektor pendidikan untuk mengedepankan sikap profesionalisme, tidak
hanya sebatas menjalankan tugas saja melainkan juga meningkatkan kualitas diri
guna keberhasilan peserta didik. Salah satu tolak ukur suksesnya dunia
pendidikan di tanah bertuah negeri beradat ini adalah dengan meningkatnya
kuantitas (jumlah) putra-putri daerah ini yang diterima di Perguruan Tinggi
Negeri (PTN) di Indonesia, pungkas Bupati Soekirman.
Teks Photo :
PAKTA INTEGRITAS : Sekdakab Sergai Drs. H. Haris Fadillah,
M.Si menyaksikan penandatanganan Pakta Integritas oleh pejabat yang telah
diambil sumpah/janjinya pada acara pelantikan 92 pejabat eselon III dan IV di
lingkungan Pemkab Sergai di aula Sultan Serdang Kantor Bupati Sergai di Sei
Rampah,
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Berkomterlah yang bersifat membangun dan saling membantu. salam hangat serge.